Senin, 28 April 2014

Pejabat Dari Luar Daerah Ikut Lelang Jabatan Esolon II di Kerinci

Senin, 28 April 2014 | 20.54

SaktiNews.com, KERINCI - Sedikitnya 95 orang calon pejabat eselon II di lingkup Pemkab Kerinci mengikuti seleksi penjaringan dan penyaringan untuk memperebutkan 28 kursi eselon II, di ruang pola Kantor Bupati Kerinci, Senin (28/4).

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kerinci, Evron, menyatakan, penjaringan pejabat eselon II itu tidak hanya diikuti oleh pejabat Pemkab Kerinci, tapi juga oleh beberapa pejabat dari kabupaten tetangga, seperti dari Pemkab Bungo (2 orang), Sungaipenuh (3 orang), Merangin (2 orang), Pemprov Jambi (2 orang), Sumatera Barat (2 orang).

“Dari Pemkab Kerinci ada 84 orang,” kata Evron.

Para calon pejabat eselon II tersebut akan melalui beberapa tes, meliputi penilaian administratif, wawancara, membuat dan presentasi makalah, untuk menilai kemampuan mereka.

“Diharapkan kedepannya dapat menghasilkan pejabat struktural yang berkualitas dan berani berinovasi. Seleksi penjaringan dan penyaringan dilakukan sesuai dengan aturan yang berlaku," ujar Evron.

Bupati Kerinci, H Adirozal, menjelaskan, “lelang” pejabat dilakukannya untuk mendapatkan pejabat yang punya kemampuan dan berkompetensi, sehingga bisa membawa Kerinci menjadi lebih baik.

Adirozal menekankan, seorang pejabat harus faham dengan teknologi dan mengerti peraturan. Para peserta harus memilih satu SKPD dan mengetahui tugas, fungsi dan persoalan SKPD itu. Calon pejabat juga harus punya rencana kebijakkan yang harus diambilnya.

"Jabatan eselon II di Pemkab Kerinci terbuka untuk semua warga negara Indonesia, tidak melihat suku, ras dan dari mana asal mereka. Paling penting mereka punya komitmen memajukan Kerinci. Ada beberapa orang dari luar Kerinci yang ikut seleksi, dengan catatan mendapat izin dari atasannya," ungkap Adirozal.

Amir Syam, salah seorang peserta seleksi calon pejabat eselon II, menyambut baik “lelang” pejabat yang dilakukan Bupati Adirozal. Menurutnya, hal itu baru pertama kali dilakukan di Kerinci, bahkan di Provinsi Jambi.

“Semoga apa yang digagas oleh Bupati dan Wakil Bupati Kerinci ini membawa Kerinci menjadi lebih baik,” kata Amir Syam yang saat ini menjabat Kabid Pelayanan Rehabilitasi Sosial Dinsosnakertrans Kerinci. (infojambi.com)



SaktiNews.com Email : kerincisaktigrup@gmail.com Twitter : @sakti_news

Komentar

1 Mei, 3 Profesor Akan Bahas Pemekaran Kerinci Hilir

| 14.07

SaktiNews.com, KERINCI - Puluhan tokoh masyarakat Kerinci Hilir, baik yang berada di Kerinci maupun diluar daerah, pada Kamis (1/5) mendatang, akan menggelar pertemuan di Hotel Kerinci, Sungaipenuh.

Pertemuan bertujuan, untuk membahas soal wacana pemekaran Kabupaten Kerinci hilir, yang memang sudah lama dikehendaki masyarakat untuk mempercepat pembangunan wilayah.

Ketua panitia pertemuan, Tarmizi mengatakan, pertemuan ini akan dihadiri tiga profesor. Yakni Profesor Aulia Tasman, yang juga Rektor Unja, dan Profesor Anas Yasin, serta Profesor Sudirman.

"Pertemuannya dilaksanakan 1 Mei mendatang. Selain dihadiri tiga profesor, juga dihadiri tokoh masyarakat lainnya," katanya, Minggu (27/4).

Yang sudah memastikan hadir, kata Tarmizi, yakni Bupati Dharmas Raya beserta istri, mantan Wali Kota Sungaipenuh, Akmal Taib, mantan Wabup Kerinci, H M Rahman dan Hasani Hamid, Nasrul Madin, Husni Hasan, pengusaha Kerinci di Jakarta. Juga tokoh Kerinci lainnya.

Tarmizi menjelaskan, pemekaran Kabupaten Kerinci hilir sudah menjadi harga mati. Ini sejalan dengan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Kerinci saat ini.

"Pada visi dan misi ke-5 Bupati Kerinci, yakni pelayanan publik. Dimana pemekaran menjadi prioritas utama," ujarnya.

Selain itu, persyaratan pemekaran kabupaten sudah hampir lengkap. Saat ini, Kerinci Hilir terdiri dari enam kecamatan, ditambah rencana satu lagi kecamatan pemekaran, memiliki penduduk sebanyak 95 ribu jiwa.

"Luas wilayah Kerinci Hilir lebih besar, dengan berbagai potensi yang ada didalamnya. Jika dikelola dengan baik, tentu bisa mempercepat pembangunan wilayah serta kesejahteraan masyarakat," kata Tarmizi.

Jika pemekaran terlaksana, maka Kerinci hilir diprediksikan menjadi kabupaten terkaya di Provinsi Jambi. Mengingat besarnya sumberdaya alam yang ada di wilayahnya.

Diantaranya terdapat dua mega proyek pembangkit listrik, yakni PLTA yang dikerjakan PT Kerinci Tirta Energi, dan pembangkit listrik energi panas bumi yang dikerjakan PT Pertamina Geothermal Energi.

Selain itu juga memiliki bandara, dan Danau Kerinci yang menjadi sumber pendapatan masyarakat melalui perikanan, serta pariwisata. Belum lagi potensi pertanian yang sangat besar.


Dalam pertemuan nanti, ada empat agenda yang akan menjadi pembahasan. Soal persyaratan pemekaran, potensi ekonomi kerinci hilir, pendidikan, serta pariwisata. (tribunjambi)


SaktiNews.com Email : kerincisaktigrup@gmail.com Twitter : @sakti_news

Komentar

Minggu, 27 April 2014

KORPS HMI-WATI Cabang Kerinci Gelar Peringatan Hari Kartini.

Minggu, 27 April 2014 | 23.50

SaktiNews.com, KERINCI - Minggu (27/4) Belasan putri cantik dari Kabupaten Kerinci ikuti kegiatan lomba kebaya. Acara yang di gagas KORPS HMI-WATI Cabang Kerinci ini dilaksanakan untuk memperingati hari kartini. 

Ketua Umum HMI Cabang Kerinci, Akhirman mengatakan lomba kebaya ini dipersembahkan sebagai penghormatan atas wujud perjuangan kartini.

"Kami melaksanakan kegiatan ini untuk memperingati Hari Kartini. Ada sebagai penghormatan atas wujud perjuangan kaum perempuan, simbol persamaan gender, emansipasi wanita. Kartini ada sebagai pahlawan, bukan dengan tindakan kekerasan, tapi tetap radikal, demi memperjuangkan kebenaran yang dipercayainya," ungkap akhirman.

lomba yang dilaksanakan dari pagi Sampai Sore ini berlangsung lancar dan sukses. (jul)

Komentar

Sabtu, 26 April 2014

Mengenal Suci Bucan, Penulis Novel Kerinci Sekepal Cinta dari Surga

Sabtu, 26 April 2014 | 14.42

SaktiNews.com, JAMBI - Sebelum Novel Kerinci Sekepal Cinta dari Surga, Suci Bucan telah menulis Novel ber-Muara di-Sabak yang mengangkat tema utama kisah cinta sepasang muda-mudi dengan mengambil latar daerah Muara Sabak Kabupaten Tanjung Jabung Timur yang merupakan daerah domisili penulis sejak tahun 2007, disamping itu penulis juga menyajikan keunikan tradisi ritual budaya setempat serta keeksotisan alamnya. Novel ber-Muara di-Sabak adalah wujud cinta penulis terhadap daerah tersebut.

Namun besarnya cinta terhadap daerah domisili bukan berarti mengurangi rasa cinta penulis terhadap daerah asal, kampung halamannya yaitu Kabupaten Kerinci. 

“Dua daerah ini seperti darah dan air yang mengalir dalam tubuh saya, keduanya sangat penting dan sangat dibutuhkan. Dan saya adalah wujud bersatunya dua daerah yang dipisahkan oleh bentangan jarak yang jauh. Saya ber-Muara di-Sabak dan saya berhulu dari Bumi Sakti Alam Kerinci, Sekepal Tanah Dari Surga.” Ujar Suci.

Karena itu, lahirlah Novel Kerinci Sekepal Cinta dari Surga yang diterbitkan oleh Salim Media Indonesia. Dimana penulis tetap mengusung tema utamanya adalah kisah cinta yang dibumbui dengan adat, keindahan alam dan makanan khas yang disajikan melalui deretan kata yang merangkai kalimat indah nan menyentuh hati. Pembaca juga akan dimanjakan dengan syair-syair indah yang mengharukan. Jadi, bagi uhang Kincai/mendah Kincai baik yang ada di Kincai atau pun yang merantau ke luar daerah maka hendaklah membaca novel ini sebagai pelepas rindu dan wujud cinta terhadap Ranoh Kincai Nan ilok. Atau bagi siapapun yang tertarik untuk mengetahui gambaran daerah Kerinci hendaknya berkenan untuk membaca novel ini.

“Novel Kerinci Sekepal Cinta dari Surga saya persembahkan untuk Bumi Sakti Alam Kerinci Sekepal Tanah dari Surga.....” tutup Mahasiswa Magister Ekonomi Unja ini.

Tentang Penulis

Nama Pena : Suci Bucan
Nama Asli : Suci Rahmadiyanti
TTL : Koto Dua Baru Semurup Kerinci, 4 Juli 1983
Alamat : Muara Sabak Kabupaten Tanjung Jabung Timur

Keluarga :
- Mansyurdin (Ayah)
- Artati (Ibu)
- Budi Candra (Suami)
- Fathan Hadopan (Putra)
- Ari Azhari (Adik)
- Minati Putri Mulya (Adik)

Pendidikan :
- TK Koto Dua Baru (Tamat Tahun 1988)
- SD Negeri No. 246/III Koto Dua Baru (Tamat Tahun 1994)
- SLTP Negeri 1 Air Hangat (Tamat Tahun 1997)
- SMU Negeri 1 Air Hangat (Tamat Tahun 2000)
- Universitas Baiturrahmah – Padang  Fakultas Kesehatan Masyarakat ( Tamat Tahun 2004)
- Mahasiswa Magister Ilmu Ekonomi – Universitas Jambi

Kontak Penulis
Facebook : suci.bucan
Twitter : @SuciBucan

SaktiNews.com Email : kerincisaktigrup@gmail.com Twitter : @sakti_news

Komentar

Inilah Caleg Yang Bakal Duduk Di DPRD Provinsi Jambi

| 12.13

SaktiNews.com, JAMBI- Inilah komposisi nama-nama anggota legislatif berdasarkan prediksi sementara untuk DPRD Provinsi Jambi periode 2014-2019 mendatang sesuai dengan daerah pemilihannya.

Dapil Kota Jambi 10 Kursi

1. Cornelis Buston (Demokrat)
2. Zainal Abidin (Demokrat)
3. Effendi Hatta (Demokrat)
4. Chumaidi Zaidi (PDIP)
5. Budiyako (Gerindra)
6. Wiwid Iswara (PAN)
7. Cek Man (Hanura)
8. Zoerman Manap (Golkar)
9. Sofyan Ali (PKB)
10. Parlagutan (PPP)

Dapil Batanghari-Muarojambi 10 Kursi

1. Suliyanti (Demokrat)
2. Sofia Fattah/Karyani (Demokrat)
3. Edi Purwanto (PDIP)
4. Masnah Busro (Golkar)
5. Syahirsah (Golkar)
6. Syahbandar (Gerindra)
7. Bambang Bayu Suseno (PAN)
8. Rahmat Eka Putra (PKS)
9. Tajudin Hasan (PKB)
10. Mauli Pulungan (PPP)

Dapil Sarolangun-Merangin 10 Kursi

1. Hilalatil Badri (PDIP)
2. Zainul Arfan (PDIP)
3. Sufardi Nurzain (Golkar)
4. Nasri Umar (Demokrat)
5. Fachrul Rozi (PKB)
6. Salam (Hanura)
7. Hairil (Gerindra)
8. Kusnidar (NasDem)
9. Sofyan (PPP)
10. Supriyanto (PKS)

Dapil Bungo-Tebo 10 Kursi

1. Hj Rahimah (Demokrat)
2. Popriyanto (Golkar)
3. Maeludin (Golkar)
4. Eka Madjid (PKB)
5. Rudi Wijaya (PKS)
6. Mesran (PDIP)
7. Hasym Ayub (PAN)
8. Bustami Yahya (Gerindra)
9. El Helwi (PDIP)
10. Hasan Ibrahim (PPP)

Dapil Tanjabbar-Tanjabtim 9 Kursi

1. Agus Rama (PAN)
2. Supriyono (PAN)
3. Juber (Golkar)
4. Zainudin (PKB)
5. Nurhayati (Demokrat)
6. Muhammadiyah (Gerindra)
7. Luhut Silaban (PDIP)
8. Nasrullah Hamka (PBB)
9. Isroni (NasDem)

Dapil Kerinci-Sungaipenuh 6 Kursi

1. Gusrizal (Golkar)
2. Yanti Maria Susanti (Gerindra)
3. Irmanto (Demokrat)
4. Jamaludin (Hanura)
5. Edmon (NasDem)
6. Muntalia (PKB)

sumber: tribunjambi


SaktiNews.com Email : kerincisaktigrup@gmail.com Twitter : @sakti_news

Komentar

Inilah 4 Besar DPD RI Dapil Jambi

| 11.32

SaktiNews.com, KERINCI - Berdasarkan Rapat Pleno Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi tanggal 23 dan 24 April 2014 di Jambi, menetapkan empat calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) daerah pemilihan (Dapil) Provinsi Jambi Periode 2014-2019 hasil Pemilu 9 April 2014 lalu.

Dari 32 calon anggota DPD RI yang berhasil memasuki 4 besar yakni
1. M Syukur SH dengan perolehan  235.941 suara, 
2. Hj Daryati Uteng S SE MM dengan perolehan 127.376 suara, 
3. Dra Hj Juniwati T Masjchun S dengan perolahan 94.841 suara dan 
4.H Abu Bakar Jamalia dengan perolehan suara 93.605 suara. 

Suara sah pemilihan DPD 1.565.791 suara dan suara tidak sah 396.813 suara.(jul)

Komentar

Jumat, 25 April 2014

Inilah Caleg DPR RI Dapil Jambi Yang Ke Senayan

Jumat, 25 April 2014 | 17.20

SaktiNews.com, Jambi - Komisi Pemilihaan Umum (KPU) Provinsi Jambi telah selesai melaksanakan pleno penghitungan suara pukul 6 jumat pagi tadi (25/4/2014). 7 (tujuh) parpol resmi miliki suara di DPR RI masing-masing satu kursi.

Dari hasil pleno KPU Provinsi Jambi, dapat diketahui partai politik yang mendapatkan kursi di DPR adalah Golkar, PDIP, Demokrat, Gerindra, PAN, PKB, dan PPP.

Inilah Caleg yang meraih suara tertinggi di partai masing-masing yang akan duduk di DPR RI:

1. Golkar - Saniatul Lativa dengan perolehan suara 87.911

2. PAN - H Bakri dengan perolehan suara 79.605

3. PDIP - Ihsan Yunus dengan perolehan 61.648

4. Demokrat - Zulfikar Achmad dengan perolehan suara 53.556

5. Gerindra - Sutan Adil dengan perolehan suara 59.261

6. PKB - Handayani dengan perolehan suara 47.479

7. PPP - Hj Elviana dengan perolehan suara 42.535.

SaktiNews.com Email : kerincisaktigrup@gmail.com Twitter : @sakti_news

Komentar

Rabu, 23 April 2014

INILAH NAMA-NAMA ANGGOTA DPRD KABUPATEN KERINCI PERIODE 2014-2019

Rabu, 23 April 2014 | 19.51

SaktiNews.com, KERINCI - Beberapa hari yang lalu, Sabtu (19/4) Komisi Pemilihan Umum Kabupaten kerinci telah melaksanakan Pleno hasil perhitungan perolehan suara partai politik dan suara calon Anggota DPR, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten, serta calon Anggota DPD yang bertempat di Gedung Nasional Sungai Penuh.

Dari hasil kegiatan tersebut menghasilkan Model DB.1, saktinews.com telah merekap untuk daftar nama yang berhasil mendapatkan Jabatan sebagai Anggota DPRD Kabupaten Kerinci periode 2014-2019 dengan hasil:
1. Partai Nasdem mendapatkan 2 Kursi dari total suara 10436
2. PKB mendapatkan 2 kursi dari Total Suara 11783
3. PKS Tidak Mendapatkan kursi dengan total suara 7026
4. PDI P Mendapatkan 4 Kursi dengan Total Suara 16388
5. Partai Golkar Mendapatkan 5 Kursi dengan total suara 18176
6. Partai Gerindra mendapatkan 5 Kursi dengan total suara 23210
7. Partai Demokrat mendapatkan 3 Kursi dengan total suara 18250
8. PAN mendapatkan 4 Kursi dengan total suara 16125
9. PPP mendapatkan 3 Kursi dengan total suara 16125
10. Partai HANURA mendapatkan 1 kursi dengan total suara 8316
11. PBB mendapatkan 1 kursi dengan total suara 7865
12. PKPI tidak mendapatkan kursi dengan total suara 3452

Dari kesimpulan yang didapatkan saktinew.com, bahwa yang menjadi Ketua DPRD kabupaten kerinci periode 2014-2019 adalah dari partai Gerindra. Untuk daftar nama-nama dari Kader Partai yang lolos dapat dilihat dari Gambar pada bagian berita ini.(Jul)

Komentar

Senin, 21 April 2014

Mahasiswa Kukerta STIA-NUSA Gunung Labu, Tiba Dilokasi

Senin, 21 April 2014 | 09.37

Mahasiswa Kukerta STIA-NUSA Lokasi Gunung Labu Kayu Aro
SaktiNews.com, Sungai Penuh - Tahun 2014 ini, STIA-NUSA Sungai Penuh kembali menempatkan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) yang berjumlah 177 orang yang ditempatkan di 12 lokasi dalam Kabupaten Kerinci yaitu Desa Gunung Labu, Desa Koto Tengah Kayu Aro, Desa Mekar Sari, Desa Sangir Tengah, Desa N1 Kayu Aro, Desa Tanjung Mudo, Desa Cempaka, Desa Air Hangat, Desa Pugu Semurup, Desa Belui, Desa Kubang Gedang, dan Desa Tambak Tinggi.

Kukerta STIA-NUSA ini direncanakan akan dilaksanakan selama kurang lebih selama dua bulan. Ketua STIA-NUSA Sungai Penuh bapak Drs. H Lahmudin Taher MM, dalam sambutannya mengharapkan dengan adanya penempatan mahasiswa Kukerta 2014 ini akan dapat membantu pelaksanaan pembangunan Desa oleh  pemerintahan desa, untuk itu dia mengharapkan agar mahasiswa betul-betul mampu mengambil peran dalam rentang waktu dua bulan kedepan, sehingga nantinya percepatan pembangunan di desa lokasi dapat dicapai sesuai dengan harapan masyarakat.

Masing-masing lokasi Kukerta dari 12 lokasi, mahasiswa Kukerta didampingi oleh satu orang dosen pembimbing (Supervisor) yang bertugas membimbing para mahasiswa selama berada dilokasi Kukerta dan bertanggungjawab langsung kepada Ketua STIA-NUSA Sungai Penuh.

Untuk menuju lokasi, mahasiswa Kukerta dihantar langsung oleh masing-masing Supervisor. Seperti Desa Gunung Labu Kecamatan Kayu Aro Barat, mahasiswa Kukerta yang berjumlah 14 orang dihantar langsung oleh dosen pembimbingnya bapak Bukhari Muallim, S.Sos, S.Pd, M.Si, Minggu (20/4). Dilokasi Kukerta Desa Gunung Labu ini, mahasiswa Kukerta disambut langsung oleh Kepala Desa beserta perangkat desa lainnya. Dalam Sambutannya Kepala Desa Gunung Labu berharap para mahasiswa Kukerta STIA-NUSA Sungai Penuh dapat membantu menyukseskan program kerja pemerintah desa Gunung Labu terutama yang berhubungan dengan Administrasi. Dia mengucapkan terima kasih dan kebanggaannya atas kepercayaan pihak STIA-NUSA menunjuk Desa Gunung Labu sebagai lokasi Kukerta tahun 2014 ini, karena ia menyadari untuk bisa menjadi lokasi kukerta STIA-NUSA tidaklah mudah, karena harus melalui beberapa tahap dan seleksi, karena banyaknya desa-desa yang mengusulkan dan menginginkan desanya menjadi lokasi Kukerta STIA-NUSA.

Sementara itu Bukhari Muallim selaku dosen pembimbing mengharapkan para mahasiswa bimbingannya, agar betul-betul dapat menjadi bagian dari masyarakat Desa Gunung Labu selama berada di lokasi, dengan demikian program kerja mahasiswa Kukerta diharapkan dapat berjalan dengan baik, disamping itu ia mengharapkan kepada mahasiswa bimbingannya untuk selalu berkoordinasi dengan kepala desa dalam menetapkan program kerja, sehingga bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan potensi desa Gunung Labu, lebih lanjut ia mengharapakan para mahasiswa untuk tetap menjaga kekompakan, persaudaraan dan mengedepankan mufakat dalam hal pengambilan keputusan dan menyelesaikan setiap masalah selama berada dilokasi. (zen)
 
SaktiNews.com Email : kerincisaktigrup@gmail.com Twitter : @sakti_news

Komentar

Sabtu, 12 April 2014

Di Kerinci dan Sungai Penuh Ami Taher Unggul

Sabtu, 12 April 2014 | 07.19

SaktiNews.com Kerinci - Pasca pemungutan suara yang dilangsungkan kemarin, Selasa (9/4) semua parpol masih sedang menunggu rekapitulasi resmi dari KPU tentang perolehan kursi DPR, DPD, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten/kota. Namun demikian masing-masing parpol dan caleg sudah mendapatkan gambaran perolehan suara sementara dari hasil pantauan tim pemenangan masing-masing dilapangan.

Hasil konfirmasi Mediakerincinews.com dari hitungan cepat yang dilakukan diposko pemenangan Ami Taher calon legislatif untuk pusat dari partai PPP. Yayak Ketua Tim Pemenangan Ami Taher mengatakan, bahwa untuk sementara dari hasil rekapitulasi perolehan suara berdasarkan laporan tim dilapangan Ami Taher memperoleh suara merata disetiap Kabupaten dan Kota di Provinsi Jambi. Menurutnya yang sangat menggembirakan terkhusus untuk  Kerinci dan Sungai Penuh Ami Taher unggul jauh dari perolehan suara calon lain.

"Kita bersyukur, dari pantauan tim kita yang ada dilapangan bapak Ami Taher memperoleh suara merata disetiap daerah di Provinsi Jambi, sementara untuk wilayah Kerinci dan Sungai Penuh Bapak Ami Taher unggul jauh dalam perolehan suara," ungkapnya pada Mediakerincinews.com tadi siang, Jum'at (11/4).

Menurut Yayak, dengan unggulnya Ami Taher di Kerinci dan Kota Sungai Penuh dalam perolehan suara dia optimis Ami Taher akan lolos dari partai PPP untuk duduk di Senayan.

Sementara ditempat terpisah, Ami Taher saat dikonfirmasi melalui ponsel tentang perolehan suara mengatakan, bahwa beberapa saat yang lalu dia baru saja mendapat laporan dari salah seorang timnya yang mengatakan bahwa Ami Taher unggul untuk wilayah Kerinci dan Sungai Penuh.
"Baru saja saya mendapat informasi beberapa saat yang lalu dari tim kita, bahwa untuk Kerinci dan Sungai Penuh kita unggul, untuk itu saya mengucapkan terima kasih kepada semua masyarakat dan simpatisan, namun demikian tentunya kita harus tetap bersabar menunggu penghitungan resmi dari KPU", katanya pada Mediakerincinews.com.

Lebih lanjut Ami Taher mengatakan bahwa dia berharap kepada pihak KPU, Panwaslu dan masyarakat untuk bersama-sama mengawal penyelenggaraan pemilu ini, agar berjalan lancar dan sesuai dengan semangat demokrasi yang jujur dan adil. Kemudian ia menghimbau kepada semua calon untuk menerima apapun hasilnya nanti. (zen)

SaktiNews.com Email : kerincisaktigrup@gmail.com Twitter : @sakti_news

Komentar

Minggu, 06 April 2014

Universitas Jambi Gelar Wisuda - 65

Minggu, 06 April 2014 | 08.20

SaktiNews.com, JAMBI- Kemarin (5/4) 1652 Mahasiswa Universitas Jambi Gelar Wisuda yang ke-65. Wisuda yang dihadiri Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, Wakil Gubernur Jambi, dan Bupati/ Walikota Se Provinsi Jambi berlangsung Sukses di Balairung Universitas Jambi.

Dalam sambutan wakil Gubernur Jambi, H. Fachrori Umar mengatakan bahwa lulusan Universitas Jambi dituntut untuk bisa membuat lapangan pekerjaan.
"Wisudawan diharapkan bisa membuat lapangan pekerjaan baru, jangan tergantung pada lapangan pekerjaan yang ada. inilah yang jadi tantangan bagi Wisudawan sekalian. Mari kita tunjukkan kepada masyarakat kita, bahwa kita adalah manusia yang produktif dan bisa bersaing secara global," Ujar Fachrori.

Wisudawan Program Magister Ilmu Ekonomi, Hengki Fernanda, ST., M.Si mengatakan kepada saktinews.com bahwa dirinya merasa bersyukur sekali bisa bisa menyelesaikan program Pasca Sarjana ini.
"Saya sangat bersyukur sekali bisa menyelesaikan Program Magister Ilmu Ekonomi ini, karena dilihat dari proses yang saya alami dengan segala hambatan dan tantangan yang dihadapi untuk menyelesaikannya program magister ini. Alhamdulillah, berkat kerja keras dan dorongan dari keluarga tercinta Program S2 juga bisa saya selesaikan dan diwisuda pada hari ini," Ungkap Sekretaris KNPI Kota Sungai Penuh  ini.

Hengki menambahkan "Inilah yang bisa saya pesankan kepada kawan-kawan se Provinsi Jambi, jangan takut, yakinlah usaha itu akan sampai dengan waktunya. Saya pun tidak hanya puas sampai dengan gelar M.Si, dengan Izin_Nya saya targetkan gelar DR lagi. Mari kita bersama-sama ber Investasi Pendidikan guna untuk mencapai Peningkatan SDM Provinsi Jambi kedepannya," Sebutnya. (jul)

Komentar

Kamis, 03 April 2014

Azran Akhirnya Menghadap Sang Khalik

Kamis, 03 April 2014 | 00.19

SaktiNews.com, KERINCI - Azran bozah 3 tahun penderita tumor abdomen akhirnya menghadap sang khalik (1/4) jam 19.00 setelah sebulan dirawat di RSU M Jamil Padang, Azran pun langsung di bawa pulang dan sampai di rumah duka di Koto Tengah Semurup sekitar jam 04.00 pagi (2/4).

Kedatangan Azran pun disambut dengan isak tangis sanak keluarga yang sudah menunggu berjam-jam di rumah duka, Azran pun langsung dikebumikan di pemakaman umum desa setempat.

Kesedihan pun tidak hanya dirasakan oleh keluarga Azran saja, orang nomor satu di Kerinci pun ikut merasakan kesedihan atas meninggalnya Azran, setelah 15 menit Ia meninggal dunia, Bupati Kerinci langsung mengucapakan belasengkawa kepada keluarga Azran melalui Ketua Pemuda Semurup.

"Ya, sekitar jam tujuh lewat malam tadi pak Adirozal (Bupati Kerinci. red) mengucapkan belasengkawa kepada keluarga Azran via telepon atas meninggalnya Azran, beliau berharap semoga keluraga tabah dalam menghadapi cobaan ini," ujar Norzal Ketua Pemuda Semurup

Kepala Desa Koto Tengah, Darmadi sangat terkejut mendengar warganya yang sedang berjuang melawan penyakit tumor meninggal dunia.

"Saya sangat terkejut mendengar berita dari keluarga Azran bahwa ia telah meninggal dunia di RSU M Jamil Padang, padahal kita sedang menggalang dana untuk pengobatan Azran, siang kemaren (1/4) Azran sudah dapat bantuan dari Gubernur Jambi (HBA. red), Bupati Kerinci (Adirozal. red) dan Ibu Indrawati Sukadis, namun kehendak Allah juga yang berlaku, saya berharap keluarga yang ditinggalkan tabah dalam menghadapi cobaan ini, dan saya mengucapkan terima kasih semua pihak yang telah membantu Azran selama ini" ujar Kades Koto Tengah

SaktiNews.com Email : kerincisaktigrup@gmail.com Twitter : @sakti_news

Komentar

Rabu, 02 April 2014

Simpatisan Adzan di Semurup Laksanakan Syukuran

Rabu, 02 April 2014 | 23.32

SaktiNews.com, KERINCI - senin (01/04) di Kantor Dewan Pengurus Cabang (DPC) Demokrat Kerinci menjadi tempat syukuran atas kemenangan Adirozal dan Zainal pada Pilkada baru saja berlalu.
Syukuran yang berlangsung sukses di hadiri oleh Gubernur, Bupati, Wakil Bupati berlangsung hikmat dan meriah, sambutan bupati tokoh masyarakat semurup pada saat acara syukuran, mennyampaikan puji syukur atas kemenangan Adzan pada Pilkada Kerinci, serta mengharapakan Kerinci lebih baik memang benar-benar terwujud, serta pengharapan khusus untuk lahan tidur di daerah semurup untuk dikembanagkan menjadi lahan prodiktif baik untuk pertanian, kantor, rumah sakit, dan pariwisata.

Sebelumnya H. Andi Putra Wijaya Selaku tuan rumah (sepangkalan) dan selaku Ketua DPC partai Demokrat menyampaiakan rasa syukur atas dilantiknya Adirozal dan Zainal sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kerinci Periode 2015-2019. Ketua Timses Partai Koalisi H. Andi Putra Wijaya, SE juga mengharapkan semua kader dan simpatisan selalu bersatu dan mempererat persatuan dan kesatuan untuk menyukseskan Pileg dan Pilgub nantinya.

Sambutan dan Pengarahan Bupati dan Gubernur dalam sambutan keduannya (Red-Bupati dan Gubernur) masih sama yaitu mengucapkan terima kasih dan rasa syukurnya atas kemenangan Adzan yang merupakan kemenangan bersama yaitu kemenangan seluruh rakyat Kerinci. Bupati mengharapkan masyrakat mendukung Visi dan Misi beliau untuk mewujudkan Kerinci yang lebih baik. Sedangkan tambahan lain dari gubernur Jambi HBA, menyampaikan bahwa jalan Kerinci-Bangko akan selesai pada 2015 dan akan memperjuangkan kantor migrasi untuk di didirikan di Kab. Kerinci. Mengingat masih banyak warga Kerinci yang mau mencari pekerjaan di Luar Negeri.

"Syukuran ini direncanakan pada awalnya 500 undangan, ternyata meledak menjadi 2000 undangan, namun kami telah mengantisipasinya sejak awal jika para undangan bertambah" Ujar Panita Pelaksana, para undangan yang hadir dari pantauan Kerincinews.com melihat para undangan begitu banyak pada lokasi karena di hadiri berbagai unsur dan lapisan masyarakat tidak hanya dari semurup tapi dari luar semurup.(kerincinews)



SaktiNews.com Email : kerincisaktigrup@gmail.com Twitter : @sakti_news

Komentar

SP3 SAMISAKE DI EVALUASI

| 11.23

SaktiNews.com, JAMBI- Kemarin (04/01) telah dibuka secara resmi kegiatan evaluasi peningkatan kinerja sarjana Penggerak Pembangunan di Pedesaan (Sp3) Pendampingan Program Samisake Provinsi Jambi Tahun 2014 menuju Jambi Emas 2014.  Kegiatan yang dibuka secara resmi oleh asisten II Sekda Provinsi Jambi Bidang Ekbang dan Eksos bapak Ir. H. Abidin, MM. dan juga dihadiri oleh Kadispora Provinsi Jambi dan SKPD Provinsi Jambi.

Dalam laporan peyelenggara kegiatan, Drs. Satria Budi, MM mengatakan bahwa SP3 Pendampingan Program Samisake Provinsi Jambi tahun 2014. mempunyai fungsi sebagai Fasilitator, Motifator, Edukator, dan Verifikator, " Ujar Kadispora Provinsi Jambi ini.

Satria Budi menambahkan "Kegiatan Evaluasi ini sangat penting, guna untuk menilai, mengamati tugas selaku SP3 dan sebagai tempat untuk memecahkan masalah/ mencari solusi yang tidak terpecahkan di kecamatan dan Daerah tingkat Kota/kabupaten," Sebutnya.

Sambutan  asasisten II Sekda Provinsi Jambi Bidang Ekbang dan Eksos bapak Ir. H. Abidin, MM. Mengatakan Sp3 merupakan Program Pemberdayaan Intelektual Muda guna ikut mensukseskan Program SAMISAKE tahun 2014 untuk mencapai Visi menuju Jambi Emas 2015.
"SP3 SAMISAKE Merupakan program untuk memperdayakan Intelektual Muda yang akan ikut berperan penting dalam mensukseskan program SAMISAKE tahun 2014 untuk mencapai Visi Menuju Jambi Emas 2015," ungkapnya.

SP3 Pendampingan Kecamatan Tebo Ilir, Pahmi,SPd saat dikonfirmasi saktinews.com mengatakan dengan diadakannya evaluasi tentu Lebih mengaetahui Mekanisme kerja yang sebenarnya khususnya kepada sistem pelaporan dan hal-hal yang menyangkut kegiatan SAMISAKE.
"Evaluasi ini akan mengarahkan kami tentang bagaimana mekanisme yang sebenarnya khusus kepada sistem pelaporan dan hal-hal yang menyangkut kegiatan SAMISAKE. selain itu evaluasi ini juga akan memper erat tali persaudaraan, dan kekompakan kami sesama SP3 Pendampingan Samisake," Ujar Pemuda dari Kabupaten tebo ini. (jul)

Komentar